Sepuluh sebab/cara menuai cinta Allah SWT oleh Ibnul Qayyim:Madariju As-Salikin yaitu
- Membaca Al-Qur'an dengan mentadaburi (merenungkan) makna serta memahaminya.
- Bertaqarrub kepada Allah SWT dengan amalan-amalan sunnah setelah fardhu.
- Selalu berzikir kepada Allah SWT dalam segenap keadaan, dengan lisan, hati dan amal serta keadaan.
- Mendahulukan apa yang dicintai Allah SWT daripada kecintaan pribadi ketika terjadi tekanan nafsu dan condong kepada apa yang disenangi hawa nafsu sekalipun sulit.
- Hati yang selalu memperhatikan nama dan sifat-sifat Allah SWT.
- Menyaksikan kebaikan dan kemurahan Allah SWT serta nikmat-Nya.
- Totalitas hati dalam tunduk pasrah di hadapan Allah SWT (khusyu).
- Qiyamul lail (Shalat malam)
- Berteman dengan orang-orang yang cinta kepada Allah SWT.
- Menjauhi semua sebab yang akan menghalangi antara hati dengan Allah SWT.
0 komentar:
Posting Komentar
Komentar Anda